Senin, 23 Januari 2017

Pengumuman Tahap II Seleksi Kepala Sekolah Indonesia di Luar Negeri Tahun 2017

A. Informasi Umum

Dalam rangka mempersiapkan calon pengganti Kepala Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di Moskow, Riyadh dan Singapura, yang akan berakhir masa tugasnya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI telah menyeleksi 91 peserta yang telah melakukan pendaftaran online pada tanggal 3 Januari 2017 s.d. 13 Januari 2017.

Pengumuman Tahap II Seleksi Kepala Sekolah Indonesia di Luar Negeri Tahun Anggaran 2017

Dari jumlah tersebut, dihasilkan 28 nama Pendaftar Definitif Calon Pelamar Kepala SILN yang memenuhi kualifikasi terbaik. Adapun daftar nama Calon Pelamar Kepala terlampir.
Baca juga sebelumnya: Kemendikbud: Seleksi Penerimaan Calon Kepala Sekolah Indonesia di Luar Negeri Tahun Anggaran 2017
B. Rencana Penjadwalan *):

1. Pengumuman Hasil Seleksi Kualifikasi : 23 Januari 2017
2. Pemberkasan Dokumentasi Administrasi : 23 Januari 2017-10 Februari 2017
3. Seleksi Uji Kompetensi: Tes Tertulis dan wawancara : Akhir Februari
4. Pengumuman Final : Minggu pertama Maret 2017

Untuk Informasi selanjutnya terkait Tata Cara Pemberkasan, Proses Seleksi, Penentuan Kelulusan, dan sebagainya dapat Anda unduh DI SINI. Semoga bermanfaat dan terima kasih.
Load comments